Everest: Beyond the Limit adalah film documenter series yang digarap oleh Discovery Channel. Selain itu juga bekerjasama dengan Himalayan Experience, yg merupakan jasa guide ekspedisi di 8.000-ers pegunungan Himalaya, salah satunya adalah Everest. Himalayan Experience ini sudah menjadi jasa guide yg sangat profesional. Didirikan oleh seorang pendaki asal New Zealand yaitu Russell Brice, bekerjasama dengan Sherpa. Salah satu Sherpa kepercayaannya adalah Phurba Tashi, yg kemudian menjadi chief Sherpa di Himalayan Experience.
Di Season 1 ini terdiri dari 6 episode. Menceritakan tentang ekspedisi dari orang-orang yg menurutku tidak biasa. Para pendaki ekspedisi di season ini adalah Mogens Jensen, Mark Inglis, Max Chaya, Tim Medvetz, Brett Merrell, Terry O’Connor, dan Gerard Bouratt. Sebelum lanjut, saya akan bercerita mengenai tokoh-tokoh ini.
Mogens Jensen, adalah seorang pendaki profesional asal Denmark. Denmark merupakan sebuah negara yang tidak memiliki gunung tinggi, dan hobi yang dilakoni oleh Mogens ini bisa dibilang luar biasa. Bahkan di negara asal yg tidak memiliki gunung tinggi, dia mampu melakukan pendakian hingga ke Everest. Mogens memiliki penyikit asma yg terbilang kronis. Penyakit tersebut tidak menghalangnya untuk mendaki gunung tertinggi di dunia, bahkan dia berusaha untuk melawan penyakitnya dengan cara melakukan summit attack tanpa menggunakan bantuan oksigen. (Also, he’s my favorite :p)